Assalamu'alaikum
Suasana perayaan hari Raya Idul Fitri 1433H tahun ini sangat terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Kegembiraan menyambut hari raya ini sudah terasa sejak Kementerian Agama menetapkan 1 Syawal 1433 H jatuh pada hari Minggu, tanggal 19 Agustus 2012. Bersamaan dengan yang ditetapkan oleh PP Muhammadiyah jatuh pada hari dan tanggal yang sama 19 Agustus 2012. Kegembiraan merayakan hari Raya Idul Fitri 1433H secara bersamaan seperti ini sangat langka, jarang sekali terjadi. Kakek-nenek boleh sama, namun tidak dengan merayakan hari Raya Idul Fitri. Ada yang merayakannya sehari lebih cepat atau lebih awal dan ada juga yang merayakannya sehari lebih lambat. Nah, untuk perayaan hari Raya Idul Fitri 1433 H tahun ini betul-betul sangat luar biasa dan patut disyukuri sebagai sebuah rahmat dari Allah Swt, sehingga anak keturunan kakek-nenek dapat berkumpul dan merayakannya secara bersama.
Alhamdulillah keluarga kami tidak pernah ada yang terpecah lebarannya, mau aliran mana aja yaaa kami ikut Ulil Amri, dalam hal ini yaa Pemerintah kita Menteri Agama. Tapi sebenarnya kembali kepada keyakinan diri kita masing-masing, apa yang kita yakini yaaa kita jalani.
Seperti Lebaran sebelumnya, kayanya saya dan adik saya (nunu) g afdhol klo ga kembaran bajunya, baik itu modelnya, warna, atau sekedar labelnya... kepingin lahir kembar g jadi kayanya :p
Naaaah, lebaran kali ini kami memutuskan dengan memakai kemeja dusty pink dari XSML yang dibeli dadakan 1 hari sebelum lebaran, karena yaaaa itu... ga niat mau beli baju tuk hari raya :D
Lebaran tahun ini spesial banget deeeeh, its first time my sissyyy choosed to wearing Hijab on Ramadhan 1433H. I really happy... Alhamdulillah akhirnya semoga istiqomah yaa Nunuuu...
Taqabballahu minna wa minkum Taqabbal yaa kariim, Selamat Hari Raya 1 Syawal 1433 H. Minal aidzin wal faidzin mohon maaf lahir dan bathin.
Lulu >> MissMarina Scarf, Top XSML, Ria Miranda Skirt, Charles & Keith Shoes
Nunu >> XSML Scarf, Top XSML, Indie Skirt, Charles & Keith Shoes